Fluktuasi Harga Bahan Pokok, Presiden Joko Widodo Instruksikan Polri Salurkan Bantuan Kemanusiaan Kepada Masyarakat Terdampak
AURA(DUMAI) – Mencermati fluktuasi harga bahan pokok di awal bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah, Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo mengintruksikan kepada Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat terdampak.
Menindaklanjuti instruksi tersebut, Polres Dumai bersama Polsek Jajaran Polres Dumai kembali menyalurkan ‘Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri’ sebanyak 150 paket bantuan kemanusiaan terhadap masyarakat yang terdampak kenaikan dan fluktuasi harga barang kebutuhan pokok dan barang penting (Bapokting) khususnya yang berada di slum area di Kota Dumai, Minggu (2/4/2023).
Secara simbolis, Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K diwakili oleh KBO Sat Binmas Polres Dumai Ipda Agus S. beserta personil Sat Binmas lainnya mendatangi sejumlah rumah warga di Kelurahan Pangkalan Sesai Kecamatan Dumai Barat.
Dalam kesempatan berbeda disampaikan Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K, program ‘Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri’ merupakan bantuan kemanusiaan Polri untuk masyarakat Indonesia yang terdampak kenaikan dan fluktuasi harga barang kebutuhan pokok dan barang penting (Bapokting) khususnya yang berada di slum area dan bantuan ini merupakan kali ke-lima dilaksanakannya kegiatan tersebut. Setelah sebelumnya dilaksanakan terhadap masyarakat terdampak kenaikan harga kebutuhan pokok dan barang penting (Bapokting) maupun masyarakat kurang mampu lainnya di Kecamatan Dumai Kota, Kecamatan Medang Kampai dan Kecamatan Sungai Sembilan dan Kecamatan Bukit Kapur.
Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K juga menyampaikan pesan kepada seluruh masyarakat penerima bantuan untuk selalu bersemangat dan penuh kekhusyuan menjalankan ibadah puasa, sebab Polri akan selalu hadir di tengah masyarakat untuk senantiasa membantu dan meringankan beban masyarakat.
“Semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, selamat menjalankan ibadah puasa bagi umat muslim diseluruh Indonesia,” pungkasnya.
Pantauan dilapangan, kegiatan serupa rutin dilaksanakan setiap harinya oleh Polres Dumai beserta Polsek Jajaran Polres Dumai diwilayah hukumnya masing-masing dengan sasaran warga yang benar-benar membutuhkan.
ARM Desak KPK dan Kejagung Segera Tindak Lanjuti Kisruh Duhaan Korupsi di RSUD RAT Tanjung Pinang
AURA(TANJUNG PINANG) - Aliansi Rakyat Menggugat (ARM) menyoroti keras lambannya .
Di Duga Oknum Guru Di Rohil Nikah Siri, BKD Rohil Tanggapi Akan Segera Mintai Keterangan Resmi
AURA(ROHIL) - Oknum Guru Berinisial IPS akan dipanggil pihak Berwenang set.
Komunitas Generasi Muda Tjitra Moergha Dan IKA UIR Dumai Gelar Kegiatan "Muda Berbagi" di Ratusima
AURA(DUMAI) - Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, sejumlah komunit.
Dugaan Enam Kasus Kecelakaan Kerja Di PT. Bumi Karyatama Raharja, Ketua Faptekal Desak Investigasi
AURA(DUMAI) - Forum Aksi Peduli Tenaga Kerja Lokal (FAP-TEKAL) Kota Dumai menyor.
Di Hadiri Kapolsek Dumai Timur, Apel Perdana PLT Direktur RS Suhatman Apresiasi Kinerja Satpam, Pembina Jadi Sorotan
AURA(DUMAI) - Apel perdana yang dipimpin oleh PLT Direktur RSUD dr. Suhatman Mar.
Upaya Bipartit Gagal, SPN Soroti Dugaan Pelanggaran Ketenagakerjaan Di PT. Lancang Kuning Sukses Mitra PT. Energi Sejahtera Mas
AURA(DUMAI) - Upaya penyelesaian perselisihan hubungan industrial antara PT. Lan.







