Posko Cek Kesehatan Gratis, PMII Dumai : Khidmat Kita Untuk Masyarakat
AURA(DUMAI) - Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC.PMII) Kota Dumai membuka Posko Cek Kesehatan Gratis untuk masyarakat yang mengikuti Car Free Day di jalan Soebrantas Kota Dumai, Minggu (10/09/2023).
Ketua PMII kota Dumai, M. Faisal Firdaus mengungkapkan Posko Cek Kesehatan Gratis tersebut guna mendukung program pemerintah dalam khidmat Kesehatan dan juga salah satu Implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pengabdian terhadap masyarakat dan sebagai bentuk perhatian PMII terhadap masyarakat Kota Dumai.
“ Posko Cek Kesehatan kita hadir sebagai bentuk perhatian dan Pengabdian kita terhadap masyarakat dalam bentuk kesehatan, dimana mengahadapi masa Pancaroba daya tahan tubuh kita kadang menurun,” ungkap Faisal sapaan akrabnya.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan yang baik dan perdana ini akan terus berlanjut dengan fasilitas fasilitas yang lebih lengkap hingga benar benar nyata manfaatnya untuk masyarakat dan terbuka untuk pihak pihak yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan yang akan dilaksanakan rutin baik dalam kegiatan Car Free Day ataupun diluar Car Free Day.
“ Hari ini kita perdana dan baru ada cek Tensi dan Cek Gula Darah, untuk kedepannya kita berencana untuk menambah beberapa pengecekan seperti Kolesterol dan lainnya. Saat ini kita bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan sahabat sahabati dari Akademi kebidanan, untuk kedepan kita welcome siapapun yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan kita karena ini akan menjadi agenda rutin kita”, ujarnya.
Kegiatan tersebut disambut baik oleh masyarakat kota Dumai yang mengikuti Car Free Day melihat antusias yang antri dalam pengecekan kesehatan tersebut.
“Kita kesini biasanya untuk Menikmati Weekend dan berolahraga sekarang jadi lebih lengkap setelah adanya posko kesehatan ini jadi sehabis menikmati pagi sambil berolahraga kecil kecil langsung cek kesehatan”, ujar buk mar salah satu pengunjung Car Free Day.
Faisal mengucapkan Terima kasih kepada pihak pihak yang terlibat dalam mensukseskan dan mendukung Program Posko Kesehatan PMII dan juga masyarakat yang antusias menyambut membuktikan bahwa masyarakat kota Dumai peduli akan kesehatan nya.
“ Terimakasih atas dukungan dari pemerintah kota Dumai dalam hal ini Dinas Kesehatan yang sudah mendukung Kegiatan kita, juga sahabat sahabati dari berbagai Perguruan Tinggi seperti Akademi kebidanan, Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin, STIA Lancang kuning dan lainnya. Juga masyarakat yang antusias dalam menyambut positif program kami”, Tutup Faisal.
ARM Desak KPK dan Kejagung Segera Tindak Lanjuti Kisruh Duhaan Korupsi di RSUD RAT Tanjung Pinang
AURA(TANJUNG PINANG) - Aliansi Rakyat Menggugat (ARM) menyoroti keras lambannya .
Di Duga Oknum Guru Di Rohil Nikah Siri, BKD Rohil Tanggapi Akan Segera Mintai Keterangan Resmi
AURA(ROHIL) - Oknum Guru Berinisial IPS akan dipanggil pihak Berwenang set.
Komunitas Generasi Muda Tjitra Moergha Dan IKA UIR Dumai Gelar Kegiatan "Muda Berbagi" di Ratusima
AURA(DUMAI) - Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, sejumlah komunit.
Dugaan Enam Kasus Kecelakaan Kerja Di PT. Bumi Karyatama Raharja, Ketua Faptekal Desak Investigasi
AURA(DUMAI) - Forum Aksi Peduli Tenaga Kerja Lokal (FAP-TEKAL) Kota Dumai menyor.
Di Hadiri Kapolsek Dumai Timur, Apel Perdana PLT Direktur RS Suhatman Apresiasi Kinerja Satpam, Pembina Jadi Sorotan
AURA(DUMAI) - Apel perdana yang dipimpin oleh PLT Direktur RSUD dr. Suhatman Mar.
Upaya Bipartit Gagal, SPN Soroti Dugaan Pelanggaran Ketenagakerjaan Di PT. Lancang Kuning Sukses Mitra PT. Energi Sejahtera Mas
AURA(DUMAI) - Upaya penyelesaian perselisihan hubungan industrial antara PT. Lan.







