GRIB Jaya Sungai Sembilan Gelar Jum'at Berkah, Membawa Kepedulian Dan Berkah Bagi Masyarakat
AURA(DUMAI) - GRIB Jaya PAC Sungai Sembilan di bawah komando Ketua Supri terus menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat melalui program sosial bertajuk Jumat Berkah.
Program ini bertujuan untuk berbagi rezeki dan kebahagiaan dengan warga sekitar, menciptakan kebersamaan dan semangat gotong royong.
Bekerja sama dengan Srikandi Sungai Sembilan, GRIB Jaya telah sukses menggelar dua kegiatan Jumat Berkah yang berlangsung dengan penuh antusiasme. Kegiatan pertama diadakan di Masjid Nurfalahuddin, Simpang Pulai, yang disambut hangat oleh masyarakat setempat. Selanjutnya, kegiatan kedua dilaksanakan di Masjid Al-Muthmainnah, Mampu Jaya, yang juga dipenuhi semangat kebersamaan dari para peserta.
Ketua GRIB Jaya PAC Sungai Sembilan, Supri, menyampaikan rasa syukurnya atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah mendukung program Jumat Berkah.
“Berkat bantuan dan dukungan dari para donatur, kami bisa terus berbagi dan membantu masyarakat. Semoga kegiatan ini membawa berkah bagi semua pihak yang terlibat,” ujar Supri.
Selain memberikan bantuan, kegiatan Jumat Berkah juga menjadi ajang mempererat silaturahmi antara GRIB Jaya, Srikandi Sungai Sembilan, dan masyarakat. Dalam setiap kesempatan, tim membagikan Ratusan Nasi Kotak kepada warga sekitar, sembari memberikan semangat dan doa bersama.
Kegiatan ini direncanakan menjadi agenda rutin setiap minggu, dengan harapan dapat menyentuh lebih banyak masyarakat di berbagai wilayah di Sungai Sembilan.
Supri menegaskan bahwa GRIB Jaya akan terus konsisten dalam menjalankan misi sosialnya demi kesejahteraan bersama.
Dengan semangat kebersamaan yang tinggi, program Jumat Berkah tidak hanya membawa manfaat materi, tetapi juga menyebarkan nilai-nilai kemanusiaan dan solidaritas.
Supri dan timnya berharap agar langkah kecil ini mampu menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk terus berbuat baik bagi sesama.
Terkait Permasalahan Di PT.SJIO,Faptekal Ajukan Permohonan Pemeriksaan Kepada Disnaker Provinsi Riau
AURA(DUMAI) - Menanggapi adanya pengaduan Buruh/pekerja PT Sumber Jaya Industri .
SPN Kota Dumai Bentuk PUK Di Nerbit Kecil, Sungai Sembilan
AURA(DUMAI) - 17 Desember 2024 - Serikat Pekerja Nasional (SPN) Kota Dumai mengg.
Penetapan Upah Minimum Tahun 2025 oleh Kementerian Ketenagakerjaan
AURA(JAKARTA) - 4 Desember 2024 – Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indones.
PENUHI JALAN RAYA SERANG BURUH BANTEN AKSI TUNTUT UPAH LAYAK
AURA(SERANG) - Ribuan buruh yang tergabung dalam Serikat Pekerja Nasional (SPN),.
Pelatihan Trainers Training Module (TTM1) untuk Pemimpin Serikat Pekerja Tingkat Perusahaan
AURA(SIDOARJO) - Dewan Pimpinan Pusat Serikat Pekerja Nasional (DPP SPN) bekerja.
Menjaga Lingkungan Kerja Tetap Sehat Dan Bersih, Apical Dumai Laksanakan Program Jum'at Ceria
AURA(DUMAI) - Apical Dumai pada hari ini melanjutkan program Jumat Ceria untuk m.