Resmi! Pertamina Turunkan Harga BBM Non Subsidi per 1 Maret, Berikut Daftar Lengkapnya

AURA(JAKARTA) - Pertamina resmi menurunkan harga beberapa produk Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi, seperti Dexlite dan juga Pertamina Dex per 1 Maret 2025.
Berdasarkan laman resmi Pertamina, Sabtu (1/3/2025), PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.
Harga BBM jenis Pertamina Dex mengalami penurunan menjadi Rp 14.600 per liter dari sebelumnya Februari Rp 14.800 per liter. Dexlite turun menjadi Rp 14.300 per liter dari Rp 14.600 per liter.
Harga BBM RON 92 atau Pertamax tetap. Di wilayah DKI Jakarta, Pertamax tetap dibanderol Rp 12.900 per liter. Begitu juga Pertamax Turbo masih Rp 14.000 per liter.
Lalu Pertamax Green, Pertamina juga tidak mengubah harga atau tetap Rp 13.700 per liter.
Adapun harga BBM Khusus Penugasan (JBKP) yakni Pertalite (RON 90) dan BBM Solar Subsidi, tidak mengalami perubahan. Pertalite tetap Rp10.000 per liter dan Biosolar Rp6.800 per liter.
Berikut Daftar Lengkap Harga BBM di SPBU Pertamina di Jabodetabek per 1 Maret 2025:
Pertamax: Rp 12.900/liter (tetap)
Pertamax Turbo: Rp 14.000/liter (tetap)
Pertamax Green 95: Rp 13.700/liter (tetap)
Dexlite: Rp 14.300/liter (sebelumnya Rp 14.600)
Pertamina Dex: Rp 14.600/liter (sebelumnya Rp 14.800)
Untuk melihat harga BBM di seluruh Indonesia bisa dilihat di situs resmi Pertamina.
Korupsi Menghantui, Ini Ide Gila Rusmin Untuk BUMN
QURA(JAKARTA) - Di tengah gejolak ekonomi yang melanda Indonesia, berbagai kasus.
DPP PJS Jelas Tolak Wartawan Bodrek, Pemerasan Berujung Pemecatan
AURA(JAKARTA) - Pernyataan Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mende.
SPN dan ILO Gelar Training Advokasi dalam Rantai Pasokan Global
AURA(BOGOR) - Serikat Pekerja Nasional (SPN) bek.
ILO SIRI Gelar Pelatihan Advokasi Kebijakan dan Kampanye Konten Media Sosial
AURA(BOGOR) - 12 September 2024,ILO SIRI menyelenggarakan pelatihan bertajuk “.
PJS Gelar Rakornasus, Siapkan Strategi Menuju Dewan Pers
AURA(JAKARTA) - Dalam rangka mematangkan persiapan rencana pendaftaran Pro Jurna.
SPN Rayakan HUT ke-21 di Kabupaten Bogor, Perkuat Semangat dan Solidaritas Menuju SPN Hebat
AURA(BOGOR) - Ketua Umum DPP Serikat Pekerja Nasional (SPN), Iwan Kusmawan, S.H..